Cara Menambahkan Pengguna Ke Dalam Group - Moodle 2.6
Cara Menambahkan Pengguna Ke Dalam Group - Moodle 2.6
Posted in Moodle Untuk Guru
No comments
By Unknown
Untuk membaca dan mengikuti langkah-langkah judul artikel di atas, sebaiknya baca dulu artikel sebelumnya, yaitu tentang "Cara Mendaftarkan Siswa Ke Dalam Kursus - Moodle 2.6" dan "Cara Membuat Group di Dalam Moodle 2.6". Setelah sejumlah siswa didaftarkan untuk mengikuti kursus tertentu (misalnya kursus "KALKULUS"). Kemudian selanjutnya siswa tersebut dikelompokkan berdasarkan kelas/jurusan tertentu, maksudnya adalah siswa tersebut selanjutnya akan ditambahkan ke dalam group yang sudah dibuat sebelumnya. Langkah-Langkah
Log in ke dalam dashboard moodle sebagai Teacher atau Course creator.Klik kursus yang tersedia (kursus yang siswanya sudah didaftarkan ke dalam kursus KALKULUS, kemudian siswanya akan dikelompokkan ke dalam kelas/group tertentu), misalnya pilih KALKULUS.
Terdapat 3 group yang sudah dibuat sebelumnya (XI AP1, XI AP2, dan XI UPW). Pilih group yang akan ditambahkan siswanya (misalnya pilih group XI AP2), kemudian klik tombol "Add/remove users" untuk menambahkan/menghapus siswa.
Pilih siswa yang akan ditambahkan ke dalam group XI AP2 dengan cara menyorotnya, kemudian klik tombol "Add" atau "Tambah" untuk menambahkan siswa yang disorot ke dalam group XI AP2.
Ulangi langkah tersebut sampai jumlah siswa dalam group tersebut terpenuhi, selanjutnya klik tombol "Back to groups" untuk menambahkan siswa ke dalam group yang lain.
Sekarang group XI AP2 sudah memiliki pengguna sebanyak 3 siswa. Ulangi langkah di atas untuk menambahkan siswa ke dalam group yang lain.
Cara Membuat Grouping Dalam Moodle 2.6
Cara Membuat Grouping Dalam Moodle 2.6
Posted in Moodle Untuk Guru
No comments
By Unknown
Topik artikel di atas sangat berhubungan dengan artikel sebelumnya, yaitu Cara Membuat Group di Dalam Moodle 2.6. Jadi sebaiknya untuk dapat mempraktekan artikel di atas, sebaiknya pelajari dan praktekkan dulu artikel Cara Membuat Group di Dalam Moodle 2.6.
Langkah-langkah
Log in ke dalam dashboard moodle.Pilih kursus yang tersedia (kursus yang sudah dibuat group), misalnya pilih KALKULUS.
Pada bagian "Course administration", pilih "Users", kemudian klik "Groups".
Halaman untuk membuat Grouping akan ditampilkan (sudah ada 3 group yaitu XI AP1, XI AP2, dan XI UPW). Klik tombol Grouping untuk membuat grouping.
Klik tombol "Create grouping" untuk membuat grouping dari group yang sudah ada.
Tulislah "Perhotelan"pada bagian Grouping name untuk membuat nama grouping, kemudian klik tombol "Save changes" untuk menyimpan.
Klik tombol "Show groups in grouping" untuk menambahkan group ke dalam grouping.
Pilih XI AP1 dan XI AP2 untuk dimasukkan ke dalam grouping Perhotelan, setelah terpilih klik tombol "Add" agar group XI AP1 dan XI AP2 dimasukkan ke dalam grouping Perhotelan.
Sekarang sudah terlihat bahwa group XI AP1 dan XI AP2 dimasukkan ke dalam grouping Perhotelan. Klik "Back to grouping" untuk kembali ke grouping.
Hasil akhir cara membuat Grouping dapat dilihat pada gambar di bawah ini
Cara Menambahkan Tugas (Assigment) ke Dalam Kursus - Moodle 2.6
Cara Menambahkan Tugas (Assigment) ke Dalam Kursus - Moodle 2.6
Posted in Menambahkan Aktivitas, Moodle Untuk Guru
2 comments
By Unknown
Pada postingan kali ini saya akan sharing bagaimana cara menambahkan tugas ke dalam kursus. Maksud tugas (assigment) di sini adalah tugas yang disampaikan secara online oleh guru, dengan harapan siswa sebagai pengguna (user) juga dapat mengupload tugasnya secara online juga. Langkah-Langkah
Log in ke dalam dashboard moodle sebagai guru atau course creator.Setelah log in, klik kursus yang akan ditambahkan dengan tugas (assigment), misalnya pilih kursus Barisan dan Deret.
Setelah masuk ke dalam kelas Barisan dan Deret, hidupkan mode ubah dengan cara : pada bagian Adminstration, klik "Course administration", kemudian klik "Turn editing on".
Untuk menambahkan tugas (assigment), klik pada bagian "Add an activity", kemudiana pilih "Assigment".
Halaman untuk menambahkan tugas segera ditampilkan. Terdapat 9 kategori untuk melengkapi ketika menambahkan tugas ke dalam moodle, yaitu General, Availability, Submission types, Feedback types, Submission settings, Group submission settings, Notifications, Grade, dan Common module settings. Klik bagian General untuk melihat lebih lanjut.
Setelah diklik bagian General, isilah nama tugas (Assigment name *) dengan "Tugas I". Sedangkan pada bagian Description * dapat diisi dengan isi dari tugasnya.
Untuk mengisi isi dari tugasnya dapat kita langsung mengetiknya kalimatnya di bagian Description, atau dapat juga tugasnya disimpan dalam file berbentuk JPEG seperti contoh di bawah. Klik "Insert/edit image" untuk mengambil tugas (Tugas 1.JPEG).
Klik pada bagian Availability (untuk mengatur waktu pengiriman tugas). Jika kita menginginkan tugas hanya dapat dikirimkan pada tanggal tertentu dan ditutup pada tanggal tertentu, maka aktifkan pada "Allow submission from" dan "Due date" dengan cara mencentang pada bagian "enable" (sebelah kanannya).
Klik pada bagian Submission types (untuk membatasi jenis file yang dapat diupload oleh siswa). Klik pada bagian Feedback types (berikan tanda checklist jika ingin memberikan komentar nantinya). Bagian yang lainnya : Submission settings, Group submission settings, Notifications, Grade, dan Common module settings dapat diabaikan saja untuk sementara waktu. Jangan lupa untuk menyimpan tugas yang sudah ditambahkan ke dalam moodle dengana cara klik "Saves and display" (untuk menyimpan sekaligus menampilkan tugasnya seperti apa).
Jadi ketika siswa ingin mengetahui tugasnya seperti apa, dengan cara mengklik tombol Tugas I, maka hasilnya kurang lebih seperti gambar di bawah ini.
Langganan:
Postingan (Atom)
About the Author
Nama lengkap saya adalah Heri Sudiana. Saya adalah seorang guru dan juga seorang blogger. Akhir-akhir ini penggunaan software yang mendukung proses pembelajaran sudah banyak digunakan khususnya di dunia pendidikan. Moodle merupakan salah satu software (open-source) yang telah mulai diadopsi untuk digunakan di sekolah-sekolah pada khususnya. Melalui blog ini saya ingin mengumpulkan dan menyebarkan informasi tentang bagaimana cara mengelola moodle ini sehingga dapat memberikan manfaat bagi banyak orang.
Follow Me
Proudly Powered by Blogger.